Dalam membuat sebuah program terkadang sangat kurang menarik dilihat jika yang ditampilkan biasa - biasa saja namun untuk membuat yang menarik tentu saja kita menggunakan component - component dari sebuah program tersebut .
Tapi menurut saya tidak perlu kita harus menggunakan componet tersebut karena dengan sedikit keahlian mendesain sebuah image kita dapat membuat sebuah program dengan tampilan yang tidak kalah menarik dengan component tersebut.
Ok, kita langsung saja mulai bagaimana cara membuat form yang menarik pertama yang harus anda lakukan adalah siapkan gambar terlebih dahulu atau anda bisa membuat sendiri menggunakan MsPaint, Photoshop, Corel ataupun yang lain setelah selesai mendesain anda buka Program Delphi
- Rubah Properties BorderStyle menjadi bsNone
- Rubah autosize menjadi true
- setelah itu tambahkan component Image pilih Additional
- Lalu anda load image melalui properties cari menu Picture
- Klik Form1 dan rubah properties color menjadi warna yang anda suka
- Rubah Transparentcolor menjadi warna yang anda pilih pada properties color
- Rubah Transparentcolor menjadi true
Untuk melihatnya silahkan anda tekan F9,, tampilan bisa anda lihat cukup menarik bukan ....???? tetapi masih ada yang kurang dari tampilan tersebut ternyata form tidak bisa di geser kemana - mana dan bagaimana agar form dapat di geser ...??? hmmm,,, pertanyaan yang bagus untuk membuat form agar dapat digeser silahkan anda klik image yang terdapat pada form setelah itu anda pilih Tab Event pilih OnMouseDown lalu anda klik 2x setelah itu anda ketikan coding berikut.
Procedure Tform1.Image1MouseDown(Sender: TObject; Button: TMouseButton; Shift: TShiftState; X, Y: Integer);
begin
ReleaseCapture;
Perform(WM_SYSCOMMAND,$f012,0);
end;
end.
Selesai sudah untuk melihat hasilnya silahkan anda Run atau tekan F9 apa yang terjadi ternyata form dapat digeser kemana - mana.
Download Source code